Bagaimana Menyiapkan Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih), Menggugah Selera
Anda sedang mencari inspirasi Resep Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) Anti Gagal yang unik?, Resep Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih), Lezat Sekali memang waktu ini sedang banyak dicari oleh teman-teman disekitar kita mungkin salah satunya Anda. para netizen memang telah terbiasa mamnfaatkan internet di gadget untuk melihat informasi gambar untuk dijadikan wawasan. nah kali ini saya akan sharing tutorial cara menyajikan Bagaimana Membuat Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) yang Enak Banget untuk membuatnya memang susah-susah gampang. Kalau keliru mengolah maka hasilnya akan hambar dan justru cenderung tidak enak. Padahal Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) yang enak seharusnya punya aroma dan rasa yang dapat memancing selera kita.
Ada beberapa hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih), pertama dari jenis bahan, kemudian pemilihan bahan segar, hingga cara mengolah dan menyajikannya. Tak perlu pusing jika hendak menyiapkan Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) enak di mana pun anda berada, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini bisa jadi suguhan spesial. Selanjutnya adalah gambar berkaitan dengan Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) yang bisa kamu jadikan inspirasi.
Nah, kali ini kita coba, yuk, siapkan Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) sendiri di rumah. Tetap berbahan yang sederhana, sajian ini dapat memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda dapat membuat Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) menggunakan 5 jenis bahan dan 13 tahap pembuatan. Berikut ini cara untuk menyiapkan hidangannya.
Jangan remehkan tempe!
Beneran, dengan 2rb saja sebenarnya sudah bisa menikmati tempe tanpa perlu ribet, tapi pengalaman buat sendiri itu yang bikin special.
Menurut peneliti pusat studi pangan dan gizi Universitas Gadjah Mada, Murdijati Gardjito, tempe asli diciptakan oleh nenek moyang bangsa Indonesia.
Sayangnya sejarah kapan tempe itu pertama kali diciptakan dan dinikmati oleh masyarakat Jawa tidak ada data yang jelas.
Sebab tempe sudah ditemukan ribuan tahun yang lalu. Proses pembuatan tempe berasal dari daerah Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Nah, tempe si sederhana ini punya banyak manfaat, lho...
1. Sebagai prebiotik, yang merupakan jenis serat yang "memberi makan" bakteri yang menguntungkan dalam tubuh.
2. Tinggi Protein, sejumlah penelitian mengungkapkan bahwa pola makan tinggi protein bisa merangsang termogenesis, yang memicu peningkatan metabolisme tubuh dan membantu membakar lebih banyak kalori, setiap setelah makan.
3. Membantu menurunkan kadar kolesterol, bahwa isoflavon kedelai mampu secara signifikan menurunkan koleterol total dan kolesterol jahat (LDL).
4. Menurunkan stress oksidatif, karena tempe mengandung antioksidan yang bisa menetralkan radikal bebas, atom yang sangat tidak stabil dan berkontribusi terhadap perkembangan penyakit kronis.
5. Meningkatkan kesehatan tulang, sumber kalsium & mineral untuk menjaga tulang tetap padat dan kuat.
Sumber : Kompas.com
#TempeBuatanku
#PDKTdiCookpad
#PekanPosbarTempe
#CookpadCommunity_Surabaya
#PejuangGoldenApron3
Bahan-bahan dan bumbu yang digunakan untuk menyiapkan Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih):
- 250 gram kedelai
- 1,5 liter air untuk rebusan pertama
- 1,5 liter air untuk rebusan kedua
- 0,4 gram ragi tempe (¼ sdt)
- Beberapa lembar daun jati dan plastik bening
Langkah-langkah membuat Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih)
- Bersihkan kedelai dari kotoran (kulit dan batang) karena saya pakai kedelai yang baru saja di panen jadi agak kotor. Cuci kedelai dan taruh dalam wadah, lalu didihkan 1,5 liter air.
- Tuang air mendidih pada wadah yang berisi kedelai, tutup dengan plastik wrap atau tutup lainnya yang rapat. Kalau pakai plastik wrap memang akan mengembung, tapi lama-lama akan kembali biasa.
- Set timer selama 8 jam, setelah 8 jam buka tutup dan biarkan selama 1 hari. Misal mulai merendam jam 9 pagi, maka jam 5 sore buka tutupnya dan rendam sampai besoknya jam 9 pagi.
- Setelah 24 jam, remas-remas kedelai untuk membantu melepas kulitnya, lalu saring tapi
air rendaman jangan dibuang. Jadi saya siapkan wadah lagi yang lebih besar untuk menampung air saringan. Setelah dirasa cukup, kembalikan air untuk kembali merendam kedelai. Rendam lagi kedelai sampai besok jam 9 pagi. Bisa juga di skip bagian ini jika ingin langsung di bersihkan saat terakhir masa perendaman. - Setelah 2x 24 jam, cuci bersih kedelai dengan air mengalir, saring dan buang kulit yang masih tersisa, lalu tiriskan kedelai. Jangan kaget sama baunya ya, Bund. 😁😁🤭
- Didihkan 1,5 liter air, masukkan tirisan kedelai tadi, rebus kurang lebih 30 menit. Setelah itu tiriskan kembali.
- Siapkan loyang agak lebar, lalu taruh serbet bersih, dinginkan kedelai dengan dikipas ±15-20 menitan, agar dingin dan kering.
- Setelah kedelai dingin dan kering, beri ragi, lalu aduk rata.
- Siapkan daun jati, taruh 50 gram kedelai yang sudah diberi ragi, lipat segi empat seperti amplop, sematkan potongan lidi untuk mengunci, lakukan hingga kedelai habis. Lubangi daun dengan lidi (Bisa lihat di gambar). 250 gram kedelai mentah, setelah di rebus jadi ±400 gram, saya bagi 50 gram (3 buah), 100 gram (1 buah), 75 gram (2 buah).
- Sebagian kedelai, saya beri ulekan 3 siung bawang putih dan ½ sdm ketumbar tanpa garam, ya.
Setelah kedelai diberi ragi dan didiamkan sesaat baru masukkan bumbu ulekan dan bungkus dengan daun jati atau plastik. - Masukkan calon tempe ke dalam oven, atau tempat yang terhindar dari sinar matahari, selama 2-3 hari.
- Setelah 2 hari, alhamdulillah jadi 😍. Yang +ketumbar bawang putih masih perlu waktu simpan sedikit lebih lama lagi, saya simpan sampai besoknya lagi. Untuk yang original langsung eksekusi.
- Tempe ketumbar bawang putih setelah 3 hari. Dan hasil tempe yang sudah digoreng.
Selamat mencoba.
Terima kasih telah membaca resep yang kami tampilkan di sini. Besar harapan kami, olahan Homemade Tempe Godong Jati (Percobaan + Ketumbar & Bawang Putih) yang mudah di atas dapat membantu Anda menyiapkan makanan yang lezat untuk keluarga/teman maupun menjadi inspirasi bagi Anda yang berkeinginan untuk berbisnis kuliner. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!