Bagaimana Membuat Tempe Kacang Tanah Homemade Anti Gagal

Tempe Kacang Tanah Homemade

Lagi mencari inspirasi Cara Gampang Menyiapkan Tempe Kacang Tanah Homemade yang Sempurna yang unik?, Bagaimana Membuat Tempe Kacang Tanah Homemade Anti Gagal memang sekarang ini sedang banyak dicari oleh sebagian orang disekitar kita mungkin salah satunya sobat. paara ibu-ibu muda memang sudah terbiasa mamnfaatkan internet di gadget untuk mencari informasi gambar untuk dijadikan wawasan. dan kali ini saya akan berbagi tutorial cara membuat Langkah Mudah untuk Menyiapkan Tempe Kacang Tanah Homemade Anti Gagal untuk menyiapkannya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan bahkan tidak sedap. Padahal Tempe Kacang Tanah Homemade yang enak harusnya sih memiliki aroma dan cita rasa yang mampu memancing selera kita.

Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Tempe Kacang Tanah Homemade, mulai dari jenis bahan, kemudian pemilihan bahan segar, hingga cara membuat dan menyajikannya. Tak perlu pusing jika ingin menyiapkan Tempe Kacang Tanah Homemade yang enak di mana pun anda berada, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini bisa jadi suguhan spesial. Seterusnya adalah gambar seputar Tempe Kacang Tanah Homemade yang dapat Anda jadikan inspirasi.

Berikut ini ada beberapa tips dan trik praktis untuk membuat Tempe Kacang Tanah Homemade yang siap dikreasikan. Anda dapat membuat Tempe Kacang Tanah Homemade menggunakan 11 bahan dan 6 langkah pembuatan. Berikut ini langkah-langkah dalam menyiapkan hidangannya.

Bulan Juni ini diperingati sebagai bulan tempe sedunia (jatuh pada tanggal 6 Juni). Cookpad mengajak kita semua utk menempe bareng2 seperti tahun lalu. Saat itu, saya bikin tempe kedelai dengan segala usaha (terkendala kesehatan, harus bedrest selama seminggu), dan alhamdulillahnya, tempe saya bisa jadi dg cantik meski kedelai kupasnya udah nginep di kulkas selama beberapa hari.

Kali ini, saya penasaran pingin mencoba membuat tempe dari kacang tanah. Setelah menyimak obrolan2 di grup dg para DUTE (duta tempe), akhirnya saya beranikan diri utk MENGGENDUTE (menempe bareng DUTE) lagi.
Ternyata, membuat tempe dari kacang tanah treatment nya sama dg tempe kedelai (disini saya pakai kacang tanah yang masih ada kulit arinya). Cuma kalo tempe kacang tanah tidak berbau menyengat sewaktu direndam.
Hasilnya pun juga enak. Unik.
Ahh....seneng banget pokoknya. Apalagi bisa pamer ke suami, ini tempe buatan sendiri. Kayak bangga gitu wkwkk.
Lopph sm Cookpad pokoknya mah 🤭😘😘😘😍😍

#PejuangGoldenBatikApron
#PDKT2022
#TempeHomemade
#TempeBuatanku
#TempeKacangTanah
#CookpadCommunity_Bali
#CookpadCommunity_Id
#MasakItuSaya

Bahan-bahan dan bumbu yang digunakan dalam menyiapkan Tempe Kacang Tanah Homemade:

  1. 250 gr kacang tanah
  2. 1,5 liter air, utk perendaman (air panas)
  3. 1,5 liter air, utk perebusan kacang hari ketiga
  4. 0,4 gr ragi tempe (½ sdt)
  5. Peralatan:
  6. Panci bertutup
  7. Saringan lubang besar (Utk meniriskan kacang)
  8. Saringan teh (utk menabur ragi)
  9. Loyang plastik/ tampah
  10. Plastik klip/ daun/ cetakan agar2
  11. Jarum pentul bersih

Cara membuat Tempe Kacang Tanah Homemade

  1. Hari Pertama (16 Juni 2022, pukul 13.00 wita)
    * Cuci bersih kacang tanah, tiriskan
    * Didihkan 1,5 liter air.
    *Masukkan kacang tanah ke dalam panci, tuang air panas yg telah di didihkan tadi. Tutup pancinya lalu biarkan selama 8 jam (mulai merendam jam 13.00 wita)
  2. Setelah 8 jam (16 Juni 2022, pukul 21.00 wita),
    *buka tutup pancinya.
    *Biarkan kacang tanah tetap terendam sampai keesokan harinya.
    *Bisa ditutup dg saringan berlubang utk menghindari kontaminasi serangga/ hewan
  3. Hari Kedua (17 Juni 2022, pukul 13.00 wita): Pengelupasan kulit kacang tanah
    *Sudah mulai muncul busa
    *Remas2 kacang tanah dalam rendaman air hingga kulit arinya mengelupas dan bijinya terbelah.
    *Angkat kulit ari dari dalam air rendaman.
    *Jika masih ada yg belum terkelupas tidak apa2, besok masih dibersihkan di tahap selanjutnya
    *Tidak perlu mengganti air rendaman
  4. Hari Ketiga (18 Juni 2022, pukul 13.00 wita): Proses Meragi
    * Busanya makin banyak dan berbau
    * Bersihkan lagi kacang tanah dari kulit ari
    * Bilas hingga 5-6 kali (atau lebih) sampai bersih dg air mengalir.
    *Tiriskan
    *Didihkan 1,5 liter air. Rebus kacang tanah kurang lebih 30 - 40 menit (atau sampai didapat tekstur yg empuk tapi tidak lembek)
  5. Setelah empuk, angkat dan tiriskan. Angin2kan sampai benar2 dingin dan tidak berair.
    *Taruh kacang tanah di tempat yang lebar/ tampah, taburi ragi dg cara diayak. Ratakan dg tangan (remas2).
    *Pastikan tangan dan peralatan benar2 bersih, bebas minyak dan garam
    *Setelah tercampur rata, kemas dalam plastik/ daun/ wadah sesuai selera.
    Jangan lupa beri lubang (tusuk dg jarum atau tusuk gigi) pada plastik agar cukup utk sirkulasi udara
  6. Tempatkan calon tempe pada tempat yang hangat dan lembab. Tutup dengan kain bersih (18 juni 2022 pukul 18.30 wita)

    *Diamkan selama kurang lebih 40 jam agar jamur tumbuh sempurna
    *Tempe siap di panen

Gimana nih? Gampang kan? Itulah cara membuat Tempe Kacang Tanah Homemade yang bisa Anda praktikkan di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel